Selamat Datang di AQUADRONIK!!! Like n Share Jika Anda Rasa Artikel Kami Bermanfaat

Sunday, May 26, 2019

5 Tips Merawat Bibir Agar Terlihat Segar, Indah dan Merah Meski Tanpa Lipstik



Aquadronik - Siapa yang tak ingin punya bibir indah, bersih dan segar? Hampir semua wanita tentu menginginkan. Bukan hanya kaum Hawa, kaum pria pun akan terlihat tampan dan fresh jika memiliki bibir yang segar.

Sebenarnya, bibir semacam itu adalah ciri-ciri bibir yang sehat. Bibir sehat didapatkan dari perawatan yang rutin dan teratur. Seperti apa cara merawat bibir agar tampak menawan?



1) Atasi Hiperpigmentasi



Dilansir dari hellosehat.com (6/9/2019), hiperpigmentasi merupakan sebab utama bibir menjadi terlihat hitam dan kusam. Hiperpigmentasi terjadi saat pigmen melanin terlalu banyak, yang biasanya disebabkan karena matahari. Jadi, upayakan agar bibir, dan juga kulit wajah, tidak sering terkena paparan sinar matahari langsung. Gunakan masker kain yang menutup bagian muka, termasuk bibir saat berada di bawah terik matahari langsung, dan juga melapisi bibir dengan lip gloss.



2) Hindari Alkohol, Merokok dan Kurangi Kafein


Alkohol, rokok dan kafein, sangat berpengaruh terhadap keindahan bibir. Dilansir dari kompas.com (27/12/2014), konsumsi minuman beralkohol bisa menyebabkan dehidrasi, yang akhirnya membuat bibir pecah-pecah. Nikotin pada rokok bisa menumpuk, menimbulkan warna hitam pada bibir, demikian juga kafein.


3) Asupan Zat Besi Secara Cukup


Anemia, menurut alodokter.com (31/7/2018) disebabkan karena kekurangan zat besi. Anemia membuat bibir pucat dan terlihat kurang indah. Asupan makanan yang kaya zat besi, misalnya kacang-kacangan, sayuran hijau, ikan atau daging merah.

4) Olesi Bibir dengan Minyak Zaitun, Madu atau Jeruk Nipis/Lemon


Secara rutin, oleskan minyak zaitun ke bibir, lalu pijit-pijit dan biarkan mengering dengan sendirinya. Ini bisa dilakukan kapan saja, paling tidak sehari 2-3 kali. Selain minyak zaitun, bisa juga madu atau perasan jeruk nipis/lemon. Bisa juga kombinasi ketiganya.

5) Perbanyak Air Putih, Buah dan Sayuran


Air putih yang cukup membuat tubuh terhidrasi dengan baik, dan terlihat segar, termasuk bibir. Sementara, buah dan sayur, selain menyumbang kandungan air, juga kaya antioksidan dan vitamin yang baik untuk kesehatan kulit, termasuk daerah bibir.

Itulah 5 trik memiliki bibir sehat, ayo dipraktekkan!

0 komentar:

Post a Comment